Database

Database

Selamat pagi sob...
kabarnya gimana nih ? semoga saja baik baik saja
kali ini saya akan membahas tentang Database atau Basis Data
Basis data itu apa sih ?
Kerugian basis data apa sih ?
Karakteristik basis data apa sih ?
DBMS Apa sih ?
dan masih banyak lagi
langsung saja ke TKP

Basis Data ( Database ) ialah kumpulan informasi yang disimpan didalam komputer secara sistematik sehingga dapat diolah dengan menggunakan suatu program untuk memperoleh informasi.

Keuntungan dariBasis Data :

- Data dapat dipakai secara bersama-sama
- Data dapat di stadarisasikan
- Mengurangi kerangkapan data
- Keamanan terjamin

Kerugian  dari Basis Data :

- Perangkat lunak yang mahal
- Diperlukan tenaga yang handal dalam mengelola data
- Keamanan data terjamin
- Kapasitas memori penyimpanan yang besar untuk menampung data dengan jumlah banyak ke dalam basis data ( database ).

Komponen Basis Data ( Database)
- Data
Disimpan secara terintegras,artinya basis data merupakan gabungan dari berbagai macam file aplikasi yang berbeda yang disusun dengan menghilangkan bagian bagiian yang rangkap.
- Perangkat Keras (Hardware)
Mencakup peralatan atau perangkat komputer yang dugunakan untuk pengelolaan sistem basis data
-Perangkat Lunak (Software)
Perangkat Lunak Sebagai penghubung antara pengguna dan basis data.
- Pengguna ( User )
Dibagi menjadi 6 kategori yaitu :
a. Operator                   d.Implementor
b. Programmer              e.User Interface Designer
c. System Analyst          f. Database Administrator

Karakteristik Basis Data ( Database ) yaitu :

- Pengelolaan melalui suatu database Management System
- Data Fisik dan Logis yang independen
- Ada lapisan lapisan abstraksi data

DBMS ( Database Management System ) ialah merupakan software yang digunakan untuk membangun sebuah sistem basis data yang berbasis komputerisasi.DBMS membatu dalam pemeliharaan dan pengolahan kumpulan data dalam jumlah besar.

Jenis bahasa Query pada DBMS yaitu :

1. DDL ( Data Dafinition Language )
DDL digunakan untuk menggambarkan desain basis data secar keseluruhan atau Mendefinisikan basis data . DDL digunakan untuk membuat tabel baru , menuat indeks , ataupun mengubah tabel .

2. DML ( Data Manipulation Language )
DML ialah Memanipulasi basis data dan pengambilan data pada suatu basis data seperti penambahan data baru ke dalam basis data, menghapus data dari suatu basis data dan pengubahan data di suatu basis data.

Keuntungan DBMS yaitu :
- Penggunaan data bersama ( The Data Can Be Shared )
- Mengurangi kerangkapan data ( Redudancy Can Be Reduced)
- Menghindari ketidak konsistenan data ( Inconsistency Can Be Avoided )
- Integritas data terpelihara (Integrity Can Be Maintained )
- Keamanan Terjamin
- Kebutuhan user yang kompleks dapat teratasi
- Pelaksanaan standarisasi
Abstraksi Data

Abstraksi data merupakan tingkatan/level bagaimana melihat data dalam sebuah sistem basis data.

ada 3 level abstraksi data yaitu :

- Level Fisik ( Physical level ) pemakai melihat data sebagai gabungan dari struktur dan datanya sendiri dan berkompeten dalam mengetahui bagaimana representasi fisik dari penyimpanan data.
- Level Lojik / Konseptual (Conseptual Level) menggambarkan apa yang sebenarnya (Secara fungsional ) disimpan dalam basis data dan hubungannya dengan yang lain.
Level Penampakan ( View level ) merupakan untuk pemakai yang hanya membutuhkan sebagian data dalam basis data yang kemunculannya ddimata pemakai diatur oleh end user.





Comments

Popular Posts